Usaha yang Bagus Setelah PHK (Pemutusan Hubungan Kerja)

Usaha yang bagus setelah PHK

Usaha yang bagus setelah PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) kembali lagi kepada diri sendiri saat ini anda lebih tertarik menjalankan usaha di bidang apa?

PHK tidak bisa dihindari sewaktu-waktu bisa menimpa siapa saja, untuk itu sebisa mungkin kemampuan harus terus diasah dan berani mencoba aktivitas lain diluar kantor.

Banyak pelamar diluar sana siap menggantikan posisi anda, sebenarnya faktor yang mempengaruhi seseorang di PHK beragam.

Sebelum perusahaan memutuskan untuk memecat karyawannya pihak perusahaan akan melihat evaluasi kinerjanya terlebih dahulu tipe pemutusan hubungan kerja ini bisanya bertujuan untuk efisiensi lain halnya kalau kinerja karyawan bagus dan terbilang tidak neko-neko namun tetap diputus kerja itu ada kemungkinan bahwa perusahaan sudah tidak mampu lagi membayar gaji bulanan.

Menjelang Ramadhan tahun ini sangat berbeda kalau sebelumnya mendapatkan tunjangan hari raya namun kali ini berbeda, pemutusan kerjalah yang diterima malah gaji tidak turun.

Teruntuk mereka perantau merasa dilema karena mau pulang ke kampung halaman tidak bisa dikarenakan krisis ekonomi belum juga hilang. Khawatirnya bila dipaksakan pergi malah menularkan penyakit ke orang-orang sekitar.

Merugi iya hampir semua orang mengalaminya, tetapi kalian masih ada pilihan untuk bangkit dari ketepurukkan setelah semuanya kembali normal. Pertanyaannya sekarang usaha yang bagus setelah PHK dan ditengah krisis sekarang ini apa?

Usaha yang Bagus Setelah PHK

bangkit dari phk

Menjawab pertanyaan sebelumnya, kami akan bantu jawab masih ada beberapa usaha yang dapat dijalankan seperti berjualan masker entah dropshipper atau reseller (stock sendiri), menjual handsanitizer dan sabun cuci tangan modal minim untung besar.

Makanan dan minuman kekinian juga menjadi incaran banyak orang selama work from home, selama dirumah porsi makan jauh lebih banyak dari sebelumnya.

Kuliner memang merupakan bisnis menjanjikan asal kita tahu bagaimana cara mengelolanya dan target pasar sesuai.

Kalau belum mempunyai modal usaha yang cukup cobalah menjadi drophsipper harga jual bisa anda setting.

Baca Juga : Cari Modal Usaha untuk Memulai Bisnis yang Maksimal, Disini Tempatnya!

Walaupun pendapatan tidak sebesar ditempat kerja sebelumnya setidaknya ada pemasukan untuk 1 bulan ke depan.

Setiap perusahaan mempunyai keputusan berbeda-beda ada yang tidak memutuskan hubungan kerja namun gaji dipotong setengah,  tunjangan hari raya tertunda dan masih banyak lagi keputusan lainnya.

Roda terus berputar jangan terlalu sedih berlama-lama karena dapat memberikan dampak buruk untuk diri anda.

Selagi anda yakin masih mempunyai kemampuan yang bisa “dijual” sesulit apapun kondisi saat ini tetaplah berpikiran positif sebab berpikiran negatif malah memperburuk suasana dan tubuh cepat merasa lelah.

Mau Langsung Mendapatkan Pekerjaan Baru Setelah di PHK?

usaha setelah resign

Akhir-akhir ini kita sering mendapatkan kabar baik karena jumlah pasien yang sembuh cukup banyak kalau dilihat kemungkinan krisis akan hilang lebih cepat dari Indonesia, tinggal bagaimana kita semua dapat bekerja sama dengan pemerintah.

Dibawah ini beberapa trik mendapatkan pekerjaan setelah PHK, persiapkanlah diri dan tentukan bagaimana karir anda ke depannya. Terserah anda mau kembali bekerja di kantor lama atau memulai karir ditempat baru.

Tenangkan Diri Dahulu

Pergi ketempat favorit luapkan segala emosi ke hal positif setelah perasaan sedih hilang kembalilah Menyusun rencana jangka pendek dan menengah. Kalau merasa belum bisa menentukan usaha yang bagus setelah PHK jangan dipaksa karena ide sulit muncul ketika seseorang stress / depresi.

Tetap Bersyukur

Bersyukurlah karena anda pernah berkontribusi di perusahaan tersebut semua pengalaman bisa dijadikan referensi.

Belajar keahlian Baru

Persaingan semakin ketat anda harus belajar berbagai keahlian baru agar tidak tersingkir, bertambahnya wawasan akan menjadi bahan pertimbangan perusahaan tempat anda melamar pekerjaan.

Buat Visi dan Misi ke Depan

Catat visi dan misi di perusahaan baru karena pasti dari segi nilai berbeda dari tempat lama anda bekerja untuk itu diperlukan persiapan matang untuk menghadapinya.

Adakah Bisnis yang Tidak akan Pernah Laku?

kisah sukses usaha setelah resign

Iya ada, anda pasti penasaran apa ya kira-kira? Jawabannya sangat mudah yaitu bisnis yang hanya ada pikirkan namun tidak pernah eksekusi.

Ide cemerlang hanya ada di otak, terlalu perfeksionis bahkan menunggu waktu yang tepat sedangkan kompetitor sudah eksekusi dari jauh-jauh hari.

Merasa persiapan sudah matang langsung proses eksekusi butuh modal usaha?

Sebaiknya mencoba terlebih dahulu dan mengevaluasinya mana yang harus diperbaiki atau ditingkatkan.

Terlalu terburu-buru juga dapat berdampak buruk tidak heran banyak usaha yang gulung tikar sebab kurang membaca pasar padahal usianya terbilang baru beberapa bulan.

Bisnis yang Tahan Krisis Ekonomi

sukses usaha setelah phk

Perkiraaan pengangguran di Indonesia kini berada di angka 5 juta jiwa, penjarahan sudah mulai dilakukan oleh oknum-oknum kurang bertanggungjawab.

Nah ini ada beberapa bisnis yang tahan akan krisis ekonomi  siapa tahu bisa menjadi inspirasi bisnis anda.

Kuliner

Makanan adalah kebutuhan utama yang tidak bisa digantikan oleh apapun, semua orang butuh makan.

Apa lagi dengan kemudahan teknologi mempermudah calon pembeli untuk pesan makanan melalui aplikasi anda pun sebagai penjual juga pasti merasa terbantu karena dapat memperkenalkan usaha rumahan atau restoran pribadi ke masyarakat luas.

Menampilkan sesuatu yang beda alias berinovasi dapat menjadi daya tarik calon pembeli. Gunakan Teknik softselling dan hardselling di platform social media.

Kebutuhan Pokok

Usaha kuliner tak lepas perannya dari kebutuhan pokok seperti minyak goreng, beras, gula, garam dan sayuran beberapa kebutuhan pokok yang selalu di cari oleh masyarakat luas walaupun ada krisis.

Agar pemilik bisnis mampu bertahan ditengah krisis diperlukan dana yang kuat serta kedisiplinan tinggi untuk mengelola keuangan, harga ketika krisis bisa melambung tinggi.

Kesehatan

Alat-alat kesehatan sangat dibutuhkan untuk para tenaga medis, masker, sabun pencuci tangan, vitamin dan handsanitizer 2 bulan terakhir selalu habis sebab permintaan tinggi.

Tetapi jangan sampai anda menimbun berbagai alat kesehatan entah itu vitamin atau APD (Alat Pelindung Diri), penimbun akan dijatuhi hukuman.

Bengkel

Bisnis bengkel terbilang menguntungkan karena hampir semua kalangan mempunyai kendaraan bermotor aset BPKBnya bernilai ekonomis untuk digadaikan jadi ketika perlu uang dadakan bisa digadai pencairannya pun lumayan tinggi.

Walaupun tahan krisis, rasanya kurang tepat jika anda berniat membangun bisnis bengkel sekarang. Dibutuhkan interaksi intens antara pemilik kendaraan dengan montir untuk mengetahui permasalahan kendaraan sedangkan saat ini ada aturan physical distancing.

Industri Komputer

Peningkatan pengguna internet semenjak work from home naik signifikan secara mereka selama hampir 2 pekan lebih berada dirumah entah bekerja atau memang sedang libur sekolah.

Kecantikan

Produk kecantikan seperti make up, skincare juga tahan krisis para kaum hawa yang biasanya tidak sempat merawat diri setelah pulang dari kantor. Inilah waktunya membeli beberapa produk perawatan atau sebelumnya lihat review produk ternama sebagai pertimbangan.

Silahkan pilih usaha yang bagus setelah PHK tentunya cocok dengan passion anda agar dalam menjalankannya pun tanpa beban.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.