Cara Mengatur Keuangan Ala Orang Jepang

Cara Mengatur Keuangan Ala Orang Jepang

Cara Mengatur Keuangan Ala Orang Jepang. Penduduk negara Jepang selain terkenal dengan disiplin waktunya mereka juga sangat gila kerja, sampai-sampai tanpa sadar tertidur di stasiun karena mengalami kelelahan demi menghasilkan gaji tinggi.

Biaya hidup di Jepang terbilang cukup tinggi terbukti rata-rata penduduknya lebih banyak tinggal di Apartemen dibandingkan memiliki rumah sendiri serta jarang dari mereka memutuskan untuk menikah dan berkeluarga.

Perlu diketahui walaupun pendapatan yang dimiliki cukup tinggi namun tak semerta-merta mereka boros. Justru mereka hidup berhemat dan memilih hidup dalam kesederhanaan.

Mereka senang sekali menabung dan berinvestasi untuk masa tua, tentu pengalokasian pendapatan menjadi hal pertama yang harus dilakukan agar seimbang dengan pengeluaran.

Cara mengatur keuangan ala orang jepang dikenal dengan istilah kakeibo, sudah pernah tahu sebelumnya? Mari kita bahas lebih lanjut.

Mengenal Apa itu Kakeibo

kakeibo pdf

“You only live once bruh”

“tenang aja gue masih muda kok gaji gue juga lumayan”

“Uang bisa di cari”

Sebagian dari kita pasti masih ada yang berpikiran seperti ini, namun apakah Anda sudah tahu dampaknya?

Menabung bagi sebagian orang merupakan kebiasaan yang sulit dilakukan hal tersebut terjadi karena tidak terbiasa.

Baca Juga : Dana Tunai Cepat dan Mudah Pengajuannya Secara Online Loh!

Bagaimana kalau Anda coba cara mengatur keuangan ala orang Jepang (Kakeibo)?

Metode kakeibo pertama kali diperkenalkan pada tahun 1904 oleh seorang jurnalis bernama Hani Motoko di sebuah majalah perempuan.

Selanjutnya di tahun 2018 Fumiko Chiba seorang penulis buku ‘Kakeibo : The Art of Saving Money’. Secara harfiah kakeibo sendiri diartikan sebagai ‘buku kas rumah tangga’.

Sederhananya, kakeibo merupakan teknik atau metode mengatur keuangan dengan menuliskan semua transaksi (pendapatan & pengeluaran). Metode ini membantu mengurangi pengeluaran sebesar 25% loh wow luar biasa kan?

Empat Pertanyaan Dasar Metode Kakeibo

Bersumber dari Evening Standard, metode ini didasarkan dari empat pertanyaan dan jawaban-jawaban terebut akan membuat Anda lebih mudah memahami tujuan keuangan serta penghematan.

  1. Berapa uang yang saya miliki?

Pertanyaan pertama sebelumnya Anda harus mengetahui berapa jumlah uang yang diterima tiap bulan/tahun.

  1. Berapa banyak uang yang ingin saya simpan?

Setelah mengetahui jawaban pertama, berikutnya adalah menentukan jumlah tabungan yang diinginkan.

  1. Berapa yang saya belanjakan?

Buatlah daftar kategori pengeluaran dengan membagi beban keuangan menjadi 4 bidang :

  • Survival (Kebutuhan Pokok) seperti membayar hutang, uang sewa, biaya makan, listrik dan kebutuhan penting lainnya.
  • Optional (Kebutuhan Sekunder) seperti hiburan, jalan-jalan dan makan diluar.
  • Culture (Tambahan Wawasan) seperti beli buku, majalah, mengambil kursus.
  • Extra (Pengeluaran Lain) seperti biaya servis, kado, sedekah, biaya renovasi dan lain-lain
  1. Bagaimana saya meningkatkan jumlah uang tabungan?

Cek kembali catatan sebelumnya, kemudian Anda perhatikan pos mana yang sekiranya menunjukkan pengeluaran terbesar selanjutnya Analisis kembali setiap kategorinya dan tentukan bagian mana yang harus dikurangi.

Cara Mengatur Keuangan ala Orang Jepang

tips hemat ala orang jepang

Berikut adalah cara mengatur keuangan ala orang Jepang, antara lain :

  1. Mencatat Pengeluaran dan Pemasukan Secara Terperinci
  2. Siapkan Amplop Masing-Masing Pengeluaran
  3. Memilih Membayar Secara Tunai dibandingkan Menggunakan Kartu Kredit
  4. Jujur Memisahkan Dana untuk Kebutuhan Sehari-hari dan Keinginan
  5. Mengevaluasi Pengeluaran Setiap Minggu atau Bulan

Kakeibo berpusat pada sebuah catatan jurnal yang membantu Anda mengatur pengeluaran serta pendapatan. Mengutip dari situs ladders, masyarakat Jepang percaya bahwa kerapian dalam keuangan sama pentingnya dengan kerapian rumah.

Manfaat Kakeibo

contoh kakeibo

Dibawah ini terdapat 4 manfaat menggunakan cara mengatur keuangan ala orang Jepang (Kakeibo), yaitu:

  1. Keuangan Teratur dan Sistematis
  2. Pengeluaran Jauh Lebih Terkontrol
  3. Bisa Menabung Lebih
  4. Disiplin
  5. Merasa Aman dan Percaya Diri

Bila Anda mempunyai kewajiban berupa hutang atau kredit dengan menerapkan metode ini uang pinjaman pun jauh lebih bermanfaat karena sudah tahu tujuan mengajukan pinjaman dana tunai menggunakan BPKB untuk apa.

Mungkin metode kakeibo terlihat sedikit rumit, maka dari itu dibutuhkan sikap konsisten dalam menerapkannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.